Kutai Timur

Ahlan Pimpin Kadin Kutim

Ahlan Pimpin Kadin Kutim Pelantikan Kadin Kutim Periode 2020 - 2-25 oleh Ketua Kadin Kaltim Dayang Donna Faroek.(Foto Ist)

SANGATTA (11/2-2021)

Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) periode 2020-2025, sejak Kamis (11/2) mulai dipimpin Ahlang Edi. Ia bersama 98 pengurus lainnya, Kamis pagi resmi dilantik Ketua Kadin Kaltim Dayang Donna Faroek.

Pelantikan dihadiri Plt Bupati Kutim Kasmidi Bulang ini menerapkan Prokes Covid 19 sehingga digelar di dua tempat yang berbeda via daring dan luring yakni di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutim dan  di Hotel Royal Victoria Sangatta.

Prosesi pelantikan pengusaha Kutim ini, dihadiri berbagai pihak antara lain  Sekda Kutim  Irawansyah, Anggota  DPRD Kutim, Kadisperindag Zaini, Polres Kutim, Kajari Kutim, PN Sangatta, Dandim, Danlanal, Manajemen PT KPC.

“Kadin Kutim berkomitmen untuk memajukan ekonomi dengan mendorong pelaku dunia usaha berkontribusi dalam pembangunan kemajuan daerah Kutai Timur,” ujar Ahlang.

Kehadiran Kadin, diakui Plt Bupati Kutim memberi nuansa tersendiri bagi Kutim yang sedang membangun. Iapun berharap Kadin mampu menjadi organisasi yang membantu pemerintah dalam penguatan ekonomi di Kutim. “Kadin diharapkan  bisa menjadi organisasi partner pemerintah dalam pencarian solusi yang berkaitan dengan penguatan ekonomi di Kutai Timur,” pinta Kasmidi Bulang.(sK02)


editor@ivan

Penulis Sejak 01 Nov 2020