Hukum dan Kriminal

Pegawai Dispora Dibegal di Jalan Soekarno Hatta Sangatta Utara

Pegawai Dispora Dibegal di Jalan Soekarno Hatta Sangatta Utara Ida - Korban Pemegalan di Jalan Soekarno Hatta Sangatta Utara, Rabu (20/4) (Foto Ist)

SANGATTA (20/4-2021)

               Seorang wanita bernama Ida diduga menjadi korban jambret di Jalan Soekarno – Hatta Sangatta Utara Kutim. Kasus yang pernah terjadi beberapa tahun lalu dan menewaskan korbannya, kini diselidiki Tim Reskrim Polres Kutim.

               Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kutim Basri, membenarkan Ida yang mengenakan kemeja warna kuning merupakan pegawai Dispora Kutim.”Ya, Ibu Ida pegawai Dispora Kutim, sedangkan kasus itu terjadi sekitar Kristiani Center,” terangnya seraya menambahkan aksi jambret yang menimpa Ida ini sekitar pukul 09.00 Wita.

               Ditambahkan, korban yang tercatat warga Sangatta Utara ini sedang dalam perjalanan ke kantor dengan menggunakan sepeda motor. Namun saat menanjak, tiba-tiba ia dicegat orang tak dikenal dan langsung menyerang korban.

               Karena terjatuh dari sepeda motor, Ida mengalami luka di kepala dan kaki kanan. “Alhamdulillah, Bu Ida tidak mengalami cendra parah namun tampak trauma dengan apa yang menimpanya,” beber mantan Kepala PMK Kutim ini.

               Terpisah Kasat Reskrim Polres Kutim Iptu I Made Jata Wiranegara menerangkan unitnya bersama Satuan Intel langsung melakukan penyelidikan. “Saat ini, sedang diminta keterangan saksi yang sedang dirawat di RSU Kudungga,” terangnya.

               Kasus jambret atau begal di Jalan Soekarno Hatta Sangatta Utara pernah terjadi pada tahun 2016 lalu, akibat aksi begal, korbannya meninggal dunia sementara pelaku belum ditemukan hingga sekarang. “Polres akan meningkatkan patroli di jalan-jalan yang relatif sepi seperti Jalan Soekarno Hatta, Ring Road dan Kenyamukan,” sebut I Made Jata Wiranegara.(SK04)

editor@ivan

Penulis Sejak 01 Nov 2020