Karyawan Perusahaan Kelapa Sawit, Dilaporkan Diduga Terlibat Politik Uang
- editor@ivan
- 07 Des 2020
- 872

SANGATTA (7/12-2020)
Setelah mengumpulkan barang bukti dan saksi, kasus dugaan money politik yang dilakukan salah satu tim Paslon peserta Pilkada Kutim tahun 2020, Tim ASKB akhirnya melaporkan oknum yang diduga terlibat ke Panwascam Muara Wahau.
“Sebagai pelapor Baharudin salah satu relawan ASKB di Muara Wahau, ia didampingin Tim Legal dan Advokasi ASKB Ikhwan Syarif dan Fajar Bagus, sedangkan terduga sebagai terlapor seorang pegawai sebuah perusahaan perkebunan kelapa sawit,†terang Felly Lung.
Dalam keterangan persnya, disebutkan, modus operandi politik uang yang dilakukan sama dengan yang terjadi di Sangkulirang yang kini sudah masuk Gakumdu Kutim. “Tim melapor ke Panwascam Muara Wahau yang diketuai Aswadi, lengkap dengan bukti dan saksi karenanya kami berharap seger ditindaklanjuti demi bersihnya Pilkada Kutim dari praktik kotor,†sebut Felly Lung.
Diaku, selain uang dan dokumen lain yang diserahkan, Tim ASKB juga menyerahkan bukti lainnya yang menguatkan dugaan money politik. Bahkan dengan tegas, Felly Lung yang dikenal sebagai Ketua DPC Peradi Kutim ini, mengungkapkan apa yang diisyaratkan dalam tindak pidana politik uang sudah terpenuhi.
Iapun mengapresiasi sikap Panwascam yang merespon cepat laporan Tim ASKB, bahkan berencana dalam waktu tidak lama segera meneruskan ke Bawaslu Kutim. “Kami juga menemukan money politik di desa dan kecamatan lain, kini sedang dalam pengumpulan bukti serta saksi. Kami tim ASKB berterima kasih kepada Panwascam Muara Wahau yang merespon laporan kami,†ungkap Felly Lung yang saat memberi keterangan bersama Ikhwan Syarif dan Fajar Bagus seraya menambahkan kasus yang mereka laporkan terjadi di Desa Muara Wahau Block B Kecamataan Muara Wahau.
Tim ASKB melaporkan dugaan money politik ke Panwascam Sangkulirang, Kongbeng dan Muara Wahau, sementara yang sudah masuk Gakumdu kasus di Sangkulirang, sementara di Muara Wahau dan Kongbeng, menurut Ketua Bawaslu Kutim Andi Mapasiling masih ditangani Panwascam.(sK02/03/04)
Berita Lainnya

Dapat Bukti dan Saksi Tambahan, Panwascam Sangkulirang Nyatakan Laporan ASKB Lengkap
SANGATTA (6/12-2020)Memperkuat laporan dugaan money politik, Tim ASKB kembali mendatangi Panwascam S ....
- editor@ivan
- 06 Des 2020
- 892

Arafah Memutih Saat Wukuf
SANGATTA (19/7-2021)Usai melaksanakan shalat dzuhur yang dijamak dengan asar (18.15 Wita di Kaltim,r ....
- editor@ivan
- 19 Jul 2021
- 1002

tips melakasanakan ibadah haji (11) : Buat Tanda Jejak
Jamaah haji kerap tersesat ataulupa dengan hotel tempat menginap selama di makkah atau madinah terma ....
- editor@ivan
- 10 Mei 2025
- 52

Pemkab Kutim Lanjutkan Kerjasama Dengan Kejari
SANGATTA (30/6-2021)nbsp; Kejaksaan Negeri (Kejari)nbsp; Kutai Timur (Kutim) dan Pemerintah Kabupate ....
- editor@ivan
- 30 Jun 2021
- 492

Wagub Hadi : Wujudkan Mudik Aman, Bebas Covid 19 - Lebaran Bahagia
SAMARINDA (26/4-2022)nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp; nbsp;nbsp;nbs ....
- editor@ivan
- 26 Apr 2022
- 737