Kutai Timur

14 Jabatan Esselon Dua Dilelang Terbuka Pemkab Kutim

14 Jabatan Esselon Dua Dilelang Terbuka Pemkab Kutim ilustrasi

SANGATTA (7/9-2021)

Setelah lama lowong,sebanyak 14 jabatan esselon dua di Pemkab Kutim dilelang Pemkab Kutim. Pengisian jabatan setingkat kepala dinas dan badan ini, dilelang melalui seleksi terbuka yang pendaftarannya dimulai Senin (6/9) kemarin.

Dalam pengumuman Pansel yang diketuai Sekda Irawansyah, jabatan yang dilelang yakni  Kadis Kominfo, Persandian dan Statistik, kemudian Kepala BKPP, Kepala BPKAD, Kepala Bapenda, Kepala Dukcapil, Kepala Koperasi UKM dan Ekonomi Kreatif, Kepala Kesbanpol, Kadis  Pertanian, Kadis PU, Kadis PUPR, Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Inspektur Inspektorat Daerah dan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik.

“Peserta adalah pegawai negeri sipil baik di Pemprov Kaltim, Pemkab dan Pemkot se Kaltim  namun diutamakan di lingkungan Pemkab Kutim,” tulis Irawan dalam pengumumannya yang disebar secara berantai di kalangan pegawai Pemkab Kutim.

Untuk menjadi peserta seleksi JPT yang pertama kali di era kepemimpinan Ardiansyah Sulaiman dan Kasmidi Bulang ini, peserta minimal berpangkat Pembina dan sudah menduduki jabatan administrasi atau fungsional madya minimal dua tahun serat berusia minimal 56 tahun dengan pendidikan minimal sarjana. 

Selain itu, calon peserta wajib melampirkan bukti lapor akan kekayaannya ke KPK yang dibuktikan dengan LHKPN. Pansel membuka pendaftaran hingga Jumat (10/9) mendatang dimana semua dokumen wajib disampaikan ke Pansel yang beralamatkan di Kantor BPKP Kutim.

“Pansel akan melakukan penelusuran rekam jejak calon, namun sebelumnya peserta seleksi JPT akan mengikuti uji kompetensi, uji gagasan secara tertulis, presentasi dan wawancara makalah. “Pengumuman dijadwalkan 28 September 2021,” tulis Irawan dalam pengumuman tertanggal 30 Agustus 2021 itu.(SK03)


editor@ivan

Penulis Sejak 01 Nov 2020