Kalimantan Timur

Ke Edinburgh Naik Kereta Api

Ke Edinburgh Naik Kereta Api Stasiun Kereta Api King Cross London

SAMARINDA (10/11-2021)

               Setelah bersilahturahmi sekaligus melapor ke Kedubes Republik Indonesia (RI) di London, Gubernur Kaltim Isran Noor bersama rombongan akan meneruskan perjalanannya menuju Glesgow yang berjarak Jarak 643 kilometer.

Perjalanan ke tempat Conference of Parties (COP )United Nation Climate Change Confrence (UNFCCC) digelar ini, Gubernur Isran bersama rombongan menggunakan kereta api dengan star dari Stasiun Kereta Api King Cross menuju Edinburgh.

“Rombongan akan meninggalkan London pukul 10.30 dan dijadwalkan tiba di Edinburgh pukul 15.30, perjalanan dengan kereta api lebih cepat ketimbang bus namun nantinya akan melewati City of Westminster, Birmingham, Carlisle, Poets Estate, Bentley, Penkridge dan Sandbach Heath,” terang M Syafranuddin – Kepala Biro ADPIM Setda Kaltim.

Ditambahkan, selama di Glesgow, gubernur dijadwalkan bertemu dengan sejumlah delegasi peserta COP UNFCCC. Selain itu bersama Bupati Berau Sri Juniarsih menjadi nara sumber di Pavilion Indonesia COP UNFCCC yang merupakan  bagian dari soft diplomacy keberhasilan pengendalian perubahan iklim di Kaltim.

“Talkshow dengan tema Multi Stakeholders Action for Achieving Indonesia FOLU Sink 2030 :What are RED+ benefits for us? Ini, jadwalnya   Jumat (12/11) pukul 10.40 waktu Inggris atau 18.40 WITA,” sebut Jubir Gubernur Kaltim ini.(*/SK7)

editor@ivan

Penulis Sejak 01 Nov 2020