Jaksa KPK Serahkan Kasus Ism Cs ke PN Tipikor Samarinda
- editor@ivan
- 12 Nov 2020
- 626

JAKARTA (12/11)
Setelah
selesai melakukan penyusunan surat dakwaan, Jaksa KPK, Kamis (12/11)
melimpahkan berkas dakwaan terhadap Ism – Bupati Kutim, EUF- mantan Ketua DPRD
Kutim, Mus – Kepala Bappenda Kutim, Sur – Kepala BPKAD Kutim dan AET – Kadis PU
Kutim.
“Dalam
perkara dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkab Kutim
Tahun anggaran 2019 dan 2020 atas nama
ISM dkk, Kamis tanggal 12 November 2020, JPU KPK melimpahkan berkas perkara dan
surat dakwaan ke PN Tipikor Samarindam,†terang Plt Jubir KPK Ali Fikri.
Dalam
keterangan persnya, Ali Fikri menyebutkkan saat ini penahanan para terdakwa beralih dan menjadi
kewenangan Majelis Hakim Tipikor Samarinda dan untuk sementara para Terdakwa
masih dilakukan penahanan di Rutan Cabang KPK di Jakarta.
“Soal jadwal
persidangan, JPU KPK menunggu penetapan penunjukan Majelis Hakim,â€
terangnya.
Lebih jauh,
dijelaskan terdakwa didakwa kumulatif yakni Pasal 12 huruf a atau Kedua Pasal 11
Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang
Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak
Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 65 ayat (1) KUHPidana.
Sedangkan
dakwaan kedua, Pasal 12B UU Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang
Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31
Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat (1)
ke-1 KUHP jo Pasal 65 ayat (1) KUHPidana.
Sekedar
menyegarkan ingatan, para pejabat Pemkab Kutim ini ditangkap KPK karena didakwa
menerima hadiah atau pemberian dari AMY dan DA yang kini sudah menjalani
persidangan di PN Tipikor Samarinda.
Sebagai
penyelenggara negara, perbuatan terdakwa melanggar UU Tindak Pidana Korupsi.
Pada OTT, Kamis (2/7) lalu, ditemukan sejumlah bukti diantaranya uang dan
dokumen keuangan lainnya termasuk bukti pembayaran tiket pesawat dan hotel,
selain itu ada bukti transfer uang . Selain itu, adanya pengakuan terdakwa saat
bersaksi dalam kasus AMY dan DA.(012)
Berita Lainnya

PDAM Kutim Peduli Kalsel
SANGATTA (21/1-2021)Kepedulian warga Kaltim terhadap nasib yang dialami warga Kalsel, tinggi. Belum ....
- editor@ivan
- 21 Jan 2021
- 476

AGM Dijanjikan Rp5 M, Baru Terima Rp1,5 M
SAMARINDA (1/4-2022)nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp;nbsp; Kasu ....
- editor@ivan
- 01 Apr 2022
- 405

Bahrani : Vaksin Covid 19 Masih Dinati, Nakes Sudah Disiapkan
SANGATTA (26/12-2020)Seraya menanti kedatangan vaksin Corona, sejumlah tenaga medis dipersiapkan Din ....
- editor@ivan
- 26 Des 2020
- 445

Danrem Rotasi Pejabat Korem ASN, Termasuk Dandim Kutim
SAMARINDA (7/9-2021)Sejumlah jabatan di Korem 091 Aji Suryanata Kesuma (ASN), Selasa (7/9) diserahte ....
- editor@ivan
- 07 Sep 2021
- 1847

catatan berburu pahala di akhir Ramadhan 2025 (2) Alhamdulillah menginap di ring 1 dekat dengan Masjidil Haram
catatan berburu pahala di akhirnbsp; Ramadhan 2025nbsp; nbsp;(2)berihram di atasnbsp; nbsp; nbsp; Ya ....
- editor@ivan
- 15 Apr 2025
- 58