Ke Samarinda, Wapres Sampaikan Orasi Ilmiah di UNU Kaltim Serta Bahas UMKM
- editor@ivan
- 02 Nov 2021
- 604
SAMARINDA (2/11-2021)
Wakil Presiden
(Wapres) K.H. Ma'ruf Amin, Selasa (2/11) pagi ini bertolak ke Samarinda, Provinsi
Kalimantan Timur. Rombongan Wapres ke Kaltim menggunakan pesawat kepresidenan Boeing Business Jet 2
(BBJ-2), Wapres beserta rombongan terbatas lepas landas dari Pangkalan Udara
TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta menuju Samarinda sekitar pukul 06.00 WIB
atau 07.00 WITA.
Setelah menempuh penerbangan sekitar dua
jam, Wapres tiba di Bandar Udara Internasional Aji Pangeran Tumenggung Pranoto,
Samarinda pada pukul 09.05 WITA. Kedatangan Wapres dan rombongan disambut oleh
Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor dan Anggota Forum Koordinasi Pimpinan
Daerah Provinsi Kalimantan Timur.
Usai beristirahat sejenak, Wapres
didampingi oleh Gubernur Kalimantan Timur dan rombongan menuju SD Muhammadiyah
1 di Jl. Berantas No. 47, Pelabuhan, Kota Samarinda dengan berkendara mobil. Di
sini Wapres melakukan peninjauan singkat dan menyapa masyarakat setempat.
Selanjutnya, Wapres dan rombongan
beranjak ke Hotel Bumi Senyiur di Jl. Diponegoro No. 17 - 19, Kota Samarinda.
Setibanya di Hotel Bumi Senyiur, Wapres disambut oleh Rektor dan Ketua Senat
Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Kalimantan Timur.
Di Grand Ballroom Hotel Bumi Senyiur,
Wapres diagendakan memberikan Orasi Ilmiah dalam rangka Dies Natalis Ke-7 UNU
dan menandatangani prasasti peresmian Gedung Kampus 2 UNU Kalimantan Timur.
Selesai acara, Wapres dijadwalkan
meninjau Kampus 2 UNU di Jl. APT Pranoto, Rapak Dalam dan dilanjutkan dengan
memimpin Rapat tentang Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan Pelayanan Publik di
Pendopo Odah Etam, Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Timur di Jl. Gajah Mada
No. 2, Kota Samarinda.
Usai memimpin rapat, di tempat yang sama
Wapres berkesempatan meninjau berbagai pameran produk UMKM dan Pelayanan
Publik, sebelum bertolak kembali ke Jakarta sekitar pukul 17.15 WITA atau 16.15
WIB.
Turut mendampingi Wapres dalam rombongan pesawat Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama K.H. Said Aqil Siradj, Sekretaris Eksekutif Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional (KPRBN) Eko Prasojo, Plt. Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, serta sejumlah Staf Khusus, Tim Ahli, dan Perangkat Wapres. (*/SK07)
Berita Lainnya
Ardiansyah Dihadapan Petingi MBS :KEK MBTK Segera Beroperasi
SANGATTA (9/4-2021)Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman dan Direktur Perencanaan PT Melati Bhakti Satya ....
- editor@ivan
- 09 Apr 2021
- 595
Ivan Satu Almamater Dengan Ngayoh
SAMARINDA (10/2-2021)Sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada Almarhum DR Yurnalis Ngayoh ....
- editor@ivan
- 10 Feb 2021
- 432
Dorong Ekonomi Masyarakat, BLKI Kutim Latih Pembuatan Masker
SANGATTA (23/11)Pandemic Covid 19 menyebabkan turunya pendapatan masyarakat, namun masyarakat tidak ....
- editor@ivan
- 23 Nov 2020
- 493
Sapi Sumbangan Presiden Beratnya 900 Kg
SAMARINDA (19/7-2021)Menjadi tradisi, setiap tahun, Presiden Jokowi menyalurkan sumbangannya berupa ....
- editor@ivan
- 19 Jul 2021
- 458
Syafranuddin : Pemda Harus Kerjasama Dengan Perusahaan
SANGATTA (12/7-2021)Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutim dan daerah lainnya, disarankan Kepala Biro H ....
- editor@ivan
- 12 Jul 2021
- 442